Skip to content

Rumah Barbie, Objek Wisata Payakumbuh Instagramable

Ada yang menarik dan menjadi Objek wisata Payakumbuh baru-baru ini. Ada sebuah rumah yang menjadi viral karena instagramable. Karena saya belum pernah melihat langsung, maka beberapa waktu lalu saya datang dan mengunjungi destinasi ini sebelum mejelajahi air terjun lubuk bulan. Walaupun bagi provinsi tetangga seperti Riau dan Jambi destinasi ini mungkin sudah banyak yang tau.

Ya benar.. Provinsi Sumatera Barat memiliki wisata alam yang menarik, semua tersebar di kabupaten kotanya, salah satunya adalah Kota Payakumbuh aka kota Batiah. Kota ini memiliki ragam destinasi wisata yang indah dan menarik. Mulai dari wisata alam, budaya, religi, sejarah dan destinasi menarik lainnya.

Objek Wisata Payakumbuh – Cerita Rumah Barbie

Objek wisata Payakumbuh Rumah Barbie
Menarik dengan gaya Eropa

Kota yang dikenal dengan kota Batiah ini memiliki sebuah destinasi menarik ala “Eropa” dalam bentuk sebuah rumah yang mempunyai magnet bagi wisatawan domestik untuk selfie dan swafoto. Entah siapa yang menamai lokasi ini pada awalnya hingga tempat ini sering disebut Rumah Barbie.

Rumah Barbie yang juga sering dipanggil dengan sebutan Rumah Belanda ini memiliki arsitektur sebuah rumah yang berbeda dari yang lain di Kota Payakumbuh. Dengan gaya eropa yang dilengkapi dengan arsitektur gaya kastil-kastil seperti introi pada film Disney. Dengan atap meruncing, ukuran jendela yang besar dan halaman rumah yang membentang luas. Menariknya, meski rumah ini memiliki gaya arsitektur eropa, tetapi pemilik dari destinasi asli orang lokal Payakumbuh.

Pertama kali saya datang ke rumah ini saya langsung di sambut dengan penerima tamu rumah ini, dan saat itu juga kami harus membubuhkan tanda tangan dan inforasi pengunjung pada buku yang sudah disediakan.

Baca Juga :  Lihat Bukittinggi Dari Ketinggian di Sajuta Janjang Singgalang
Objek wisata Payakumbuh Rumah Barbie
Berfoto dengan backfround Rumah barbie

Sambil mengisi saya berbincang dengan penerima rumah tersebut, bagaimana asal muasal dari objek wisata Payakumbuh yang belakangan viral ini. Rumah Barbie ini didirikan sejak tahun 2006 lalu dan pemilik ruma tak pernah sekalipun menamakan rumah yang dimilikinya ini dengan nama Rumah Barbie. Namun nama tersebut hadir dan viral saat banyak warga dan wisatawan domestik mengunjungi rumah yang layaknya istana ini. Ya karena arsitektur dengan warna putih itulah disebut rumah barbie rasa eropa.

Destinasi yang menjadi objek wisata Payakumbuh ini acapkali dikunjungi para wisatawan muda, baik dari dalam kota Payakumbuh ataupun dari luar provinsi. Ini juga terlihat dari daftar pengunjung yang datang ke rumah ini. Saat saya mengisi buku tamu, ada daftar pengunjung yang berasal dari luar kota Payakumbuh seperti Batam, Riau, Jakarta, Medan dan kota – kota tetangga lainnya.

Wajar banget kalau menurut saya secara pribadi. Selain karena rumah yang unik, pemiliknya juga baik. Tak heran tempat ini menjadi salah satu objek favorit untuk fotografi. Mulai dari sesi foto pre wedding, hunting foto model, hingga selfie ataupun swafoto.

Rumah menarik ini terdiri dari 6 kamar, halaman rumput hijau yang luas dan ada pula terdapat 3 tiang bendera dengan warna merah putihnya.

Lokasi

Objek wisata Payakumbuh Rumah Barbie
Lokasinya dekat dengan pusat kota

Memang sebenarnya lokasi yang tepat bukan di Kota Payakumbuh tetapi ke kabupaten Limar puluh kota. Tapi karena letaknya tak jauh dari Kota Payakumbuh, banyak yang menganggap destinasi ini berada di Kota Payakumbuh. Tepat nya di Jorong Kuranji, Kenagarian Guguak VIII Koto, Kec. Guguak.

Dari pusat kota Payakumbuh jaraknya menempuh lebih kurangĀ  11 km, atau 20 menit berkendara. Tetapi jika teman-teman dari kota Pekanbaru seperti saya ataupun kota Padang tentunya jaraknya lebih lama, bisa sampai 3,5 – 4,5 jam.

Baca Juga :  Air Terjun Batang Nango, Pesona Tempat Wisata di Pasaman Barat

Teman-teman tak perlu khawatir tersesat, sebab objek wisata Payakumbuh ini telah ditandai di Google Maps, sehingga kamu tinggal mengikuti rujukan dari google maps tersebut. Saya sendiri juga menggunakannya dalam mengunjungi destinasi ini

So teman – teman tertarik ? apakah tidak ingin selfie seru dengan background destinasi wisata Payakumbuh ini ?

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *